oleh

Camat Meraksaaji Gelar Monev Penggunaan Fisik DD 2024 di Kampung Sukarame

Loading

TULANGBAWANG – Camat Meraksaaji, Sumantri, beserta Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Adiantori dan para Kasi kecamatan setempat menggelar kegiatan monitoring dan evaluasi (Monev) dana desa (DD) tahun 2024 di Kampung Sukarame, Kecamatan Meraksaaji, Kabupaten Tulangbawang, Rabu (03/07/2024).

Camat Meraksaaji, Sekcam dan Kasi serta Kepala Kampung Sukarame Monev Pembangunan Pagar Pembatas Lapangan. Fhoto: Mancar.

Camat Meraksaaji, Sumantri, mengatakan kegiatan Monev guna mengetahui tingkat pencapaian dan kesesuaian antara rencana yang telah ditetapkan dengan hasil capaian penggunaan fisik pekerjaan dana desa 2024.

Camat Meraksaaji serta Rombongan Tinjau Bangunan Kantin Kolam Remang di Kampung Sukarame. Fhoto: Mancar.

“Kehadiran kami turun langsung ke lapangan untuk memastikan realisasi penggunaan anggaran dana desa yang diajukan kampung telah sesuai dengan realisasi fisik di lapangan,” kata dia didampingi Sekcam saat ditemui lokasi.

Dia menuturkan, pengajuan pembangunan fisik di kampung tersebut ada dua titik fisik yang telah selesai dikerjakan.

“Untuk tahap 1 (satu) pembangunan fisik ada dua yakni pagar pembatas lapangan dan kantin kolam renang. Alhamdulillah sudah cukup baik meskipun terdapat beberapa catatan untuk diperbaiki dan dilengkapi,” ujar dia.

Dirinya berharap dengan adanya pembangunan tersebut bisa bermanfaat tentunya untuk masyarakat setempat.

“Harapan kami bangunan pembangunan yang ada di Kampung Sukarame bisa membawa nilai manfaat secara maksimal bagi masyarakat,” harap dia.

Sementara itu, Kepala Kampung Sukarame, Sujito, menghaturkan ucapan terima kasih kepada pihak kecamatan Meraksaaji yang telah turun langsung mengecek penggunaan fisik anggaran dana desa tahun 2024.

“Alhamdulillah di tahap I (satu) pembangunan dua titik sudah selesai dan tahap II ada satu titik untuk ketahanan pangan yakni jembatan arah ke jalan usaha tani yang belum kami realisasikan. Lantaran menungggu dana tersebut di tahap II,” pungkas dia.(Red).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru