BANDARLAMPUNG – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Gentiaras melaksanakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) berlangsung selama dua hari sejak tanggal 28-29 Agustus 2023, di kampus setempat.
PKKMB tersebut diikuti mahasiswa baru, kegiatan itu mengusung Tema Membentuk Insan Muda yang Berilmu, Berkarakter Unggul dan Peduli terhadap Lingkungan di Era Society 5.0.
PKKMB merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa baru dengan seluk-beluk kehidupan kampus, mulai dari Visi dan Misi STIE Gentiaras, fasilitas dan layanan kesehatan, hingga Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang menawarkan tempat penyaluran potensi berbagai macam minat dan bakat para Mahasiswa.
Kegiatan PKKBM tersebut dibuka langsung oleh Ketua STIE Gentiaras Dr. Andy Fitriadi Dharma Tilaar SE., MM ditandai dengan penyematan nametag peserta.
Dr. Andy Fitriadi Dharma Tilaar, mengatakan, hal yang melatarbelakangi kampus untuk melaksanakan PKKMB bagaimana memunculkan ide-ide baru dan kreatif dari mahasiswa, merubah pola pemikiran dasar dari siswa SMA/SMK menuju mahasiswa. Kemudian memperkenalkan bagaimana kehidupan kampus sebagai civitas akademika yang berbeda dengan pola-pola SMA/SMK.
“Setiap mahasiswa baru di lingkungan STIE Gentiaras wajib mengikuti kegiatan ini. Hal ini penting dilakukan agar setiap mahasiswa mempunyai kesiapan lebih dini untuk beradaptasi dalam proses pembelajaran,” kata dia.
Disamping itu, lanjut dia, telah menjadi ketetapan bahwa setiap lulusan dapat mengikuti wisuda apabila telah dinyatakan lulus dalam kegiatan PKKMB.
“Oleh karena itu, hendaknya mahasiswa dapat mengikuti kegiatan ini karena Pengenalan Kehidupan Kampus merupakan bagian dari budaya akademik. Melalui budaya akademik kita akan mampu meningkatkan daya saing bangsa,” ujar dia.
Di tempat yang sama, Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa STIE Gentiaras Vincentia Vika, mengatakan kegiatan tersebut memiliki makna tema untuk membentuk mahasiswa berilmu, berkarakter unggul dalam sikap dan peduli terhadap menjaga dan melestarikan lingkungan agar bumi tetap sehat, sekaligus melalui tema ini mengenalkan mahasiswa kepada kampus menuju kampus Laudato Si.
“Ini bertujuan membentuk mahasiswa baru menjadi insan yang berilmu, ber-atitude, dan bermoral serta dapat peduli terhadap lingkungan, aktualisasi kampus menerapkan Laudato Si dicontohkan dengan tidak memakai banner, membawa kotak makan sendiri. Harapannya mahasiswa baru dapat mendukung program kampus STIE Gentiaras menuju kampus Laudato Si,” kata dia.
Sementara itu, Perwakilan UKM Karintas, Theresia Sitanggang, mengatakan tahun ini kegiatan berbeda dari tahun sebelumnya, pada tahun ini kegiatan sudah tidak lagi disebut MOMBA berubah menjadi kegiatan PKKMB.
“Pihak kampus mengikuti dan menyesuaikan dengan arahan Dikti. Jargon yang digaungkan adalah “Gentiaras Solusi Cerdas,” kata dia.
Mario Aditya salah satu perwakilan dari mahasiswa baru menyampaikan ketertarikannya dengan materi pengembangan karakter mahasiswa agar mampu mempunyai sikap sebagai intelektual, anti kekerasan seksual, anti perundungan, antinarkoba, antikorupsi, kampus sehat.
“Materi disampaikan oleh Filiae Marry, bahwa saat ini semakin maraknya kejadian-kejadian yang anarki dan berbau pornografi. Oleh karena itu memang sangat penting ada penyuluhan dan pendampingan secara emosional dan juga harus bertahap agar para mahasiswa semakin mampu mengendalikan diri dan juga bisa menjaga diri dengan baik dari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar dia.
Dirinya juga mengucapkan terima kasih untuk Kampus STIE Gentiaras. Lantaran telah menerima sebagai mahasiswa baru, acara yang dibuat sudah sangat luar biasa baik dan mendidik.
“Terima kasih dan tetap semangat kakak semuanya. Tak lupa untuk para dosen yang telah memberikan materi dan juga berbagi pengalamannya sungguh sangat berkesan dan sangat luar biasa menambah inspirasi dan juga membuat diri saya lebih kuat,” pungkas dia.
Penulis : Juanina Eurica Sugesti Gomes
Editor : Victoria Ari Palma
Komentar