oleh

Jalin Silaturahmi, Kepala Pekon Talangpadang Gelar Buka Bersama Aparatur dan Tokoh Masyarakat

Loading

TANGGAMUS – Guna mempererat tali silaturrahmi diantara seluruh jajaran aparatur, Pemerintah Pekon Talangpadang melaksanakan kegiatan berbuka bersama, kegiatan dilaksanakan di Kediaman Kepala Pekon Talangpadang, Senin (24/3/25).

Kegiatan berbuka bersama itu sendiri juga dihadiri tokoh agama beserta tokoh masyarakat beserta jajaran anggota Badan Himpunan Pekon (BHP) Pekon Talangpadang.

Kepala Pekon Talangpadang Farizal Saleh, mengatakan ucapan terima kasih atas kehadiran seluruh aparat Pekon, ia juga menyebut pelaksanaan berbuka bersama itu terlaksana guna mempererat tali silaturahmi dan merupakan salah satu kebiasaan Nabi Muhammad SAW pada saat menjalankan ibadah puasa di zaman kenabian.

“Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh yang hadir dalam acara berbuka bersama, tentunya kegiatan berbuka puasa bersama ini merupakan momentum yang sangat baik untuk mempererat tali silaturahmi antar aparatur pekon dam para tokoh masyarakat,” kata dia.

Ia menambahkan, bahwa kegiatan buka puasa bersama tersebut bertujuan agar memupuk rasa persaudaraan, persahabatan, menambah keakraban diantara sesama.

“Ketika berbuka puasa, semuanya bersatu, berkumpul dan bercengkerama satu dengan yang lain dan bersama-sama menunaikan sholat maghrib berjamaah,” pungkas dia.(Sap)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru